KLUNGKUNG, - Pergeseran logistik Pemilu di Kabupaten Klungkung pada Minggu (25/02/2024), langsung menjadi atensi Dandim 1610/Klungkung, Letkol Inf Armen.
Hal itu, terlihat ketika Dandim terjun langsung guna memastikan keamanan selama pergeseran logistik yang diawali dari Kecamatan Nusa Penida menuju gudang KPUD Klungkung tersebut.
Baca juga:
Presiden RI Lantik Capaja AAU Tahun 2022
|
“Rencananya, logistik itu disimpan di dua tempat yang berbeda, ” jelas Dandim.
Tak hanya itu, Dandim juga berterima kasih pada semua pihak yang ikut serta mengawal pergeseran logistik tersebut. “Tentunya kami mengapresiasi keterlibatan semua pihak dalam pengawalan logistik ini, ” pungkasnya.
Dandim juga menghimbau semua pihak untuk ikut serta berpartisipasi menjaga kondusifitas wilayah. Pasalnya, kondusifitas tersebut selama ini sudah terwujud dengan baik.
“Maka dari itu, mari kita perkuat persatuan dan kesatuan demi Klungkung yang lebih aman, damai dan tentram, ” pintanya. (*)